Jumat, 22 Mei 2015

"Integritas kader dalam paket masak dan makan bersama"

Bismillahirrahmaanirrahiim,

Alhamdulillah,
salah satu paket untuk mempererat tali silaturrahim antar kader pada acara masak dan makan bersama direalisasikan pada 23 Mei 2015, bertempat di Sekretariat PK IAIN Antasari, belakang pasar pandu.

Kegiatan ini salah satu kegiatan yg terpenting setelah kaderisasi, dikarenakan hal-hal yg membuat keberlangsungan suatu lembaga yg berintegritas dan loyalitas ialah seperti kegiatan ini.
2 hal untuk membuat suatu instansi atau lembaga itu hidup adalah kaderisasi dan integritas. Kaderisasi ialah suatu aktifitas perekrutan anggota baru untuk mengurusi suatu lembaga, sedangkan integritas adalah kesatuan dalam perbedaan baik perbedaan kriteria antar kader maupun perbedaan hobi yang dimana walau mereka berbeda mereka tetap dapat membuat berintegritas dalam lingkup lembaga/ instansi sehingga rute menuju tujuan adalah suatu hal yang pasti untuk terealisasi.
Imm khususnya PK IMM IAIN Antasari memahami akan hal ini, karena itulah kader-kader di PK IAIN tetap loyal terhadap instansi atau organisasi IMM.
Semoga hal ini dapat terus dilakukan, baik di jenjang komisariat hingga lebih baiknya sampai pada jenjang DPD IMM Kalsel. 
Fastabikul Khairat


Syarif Hidayatullah.Z
Kabid Media dan Informasi